Ilustrasi Gempa

Jakarta, Aktual.com – Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Daryono mengatakan sepanjang Agustus 2019 terjadi 673 gempa di Indonesia dan tiga di antaranya bersifat merusak.

“Gempa dengan magnitudo signifikan di atas 5,0 terjadi sebanyak 22 kali, sedangkan gempa bumi yang guncangannya dirasakan terjadi sebanyak 56 kali,” kata Daryono, Selasa (3/9).

Adapun tiga gempa yang merusak itu, kata dia, seperti Gempa Selatan Banten pada 2 Agustus dengan magnitudo 6,9 (M=6,9) yang merusak tujuh bangunan rumah yang tersebar di Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Sukabumi.

Kemudian, Gempa Banyuwangi pada 12 Agustus 2019 dengan M=5,0 yang menyebabkan beberapa rumah rusak ringan di Pantai Pancar dan Rajegwesi, Banyuwangi.

Selanjutnya, terjadi Gempa Kaki Gunung Salak pada 23 Agustus 2019 M=4,0 menyebabkan beberapa bangunan rumah warga rusak ringan di Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor.

Artikel ini ditulis oleh: