Mukomuko, aktual.com – Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyebutkan empat kelompok tani di daerah ini menerima bantuan alat pengemasan produk olahan rumah tangga dari pemerintah setempat.

“Empat kelompok tani yang menerima bantuan ini berada di Kecamatan Air Manjuto dan Teras Terunjam. Mereka ini kelompok tani holtikultura yang mengolah ubi dan pisang menjadi kripik,” kata Kabid Tanaman Pangan dan Holtikultura pada Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko Wahyu Hidayat dalam keterangannya di Mukomuko, Kamis (14/11).

Pemerintah setempat tahun ini mengalokasikan dana sebesar Rp40 juta dalam APBD murni untuk membeli sebanyak empat unit alat pengemasan produk olahan rumah tangga.

Pemerintah setempat melalui Dinas Pertanian membeli alat ini guna menindaklanjuti proposal usulan bantuan alat pengemasan produk olahan rumah tangga dari empat kelompok tani di daerah ini.

Ia mengatakan, sudah banyak produk olahan rumah tangga milik kelompok tani di daerah ini seperti kripik pisang dan kripik ubi yang dijual di pasar, tetapi produk tersebut tidak mampu bersaing karena produk yang dijual tersebut belum dikemas dengan baik.

“Kalau sekarang ini kita tidak berani menjual kripik ubi dan kripik pisang yang masih menggunakan kemasan yang sekarang ini, apalagi ingin menjual produk ini keluar daerah ini,” ujarnya.

Untuk itu, ia berharap, bantuan alat pengemasan produk olahan rumah tangga ini bisa membatu petani mengembangkan usaha kelompok tani dan mereka bisa menjual produk di pasar dalam maupun luar daerah ini.

Ia mengatakan, instansinya dalam waktu dekat ini akan membagikan sebanyak empat unit alat pengemasan produk olahan rumah tangga ini kepada empat kelompok tani di daerah ini.

“Sebanyak empat unit alat pengemasan produk olahan rumah tangga ini sudah bisa dibagikan kepada kelompok tani daerah ini. Kami minta kelompok tani datang ke dinas untuk menandatangani nota hibah daerah,” ujarnya pula. [Eko Priyanto]

Artikel ini ditulis oleh:

Zaenal Arifin