Jakarta, aktual.com – Pulau Belitung jelas mulai banyak dilirik oleh wisatawan karena keindahan alamnya yang terkuak melalui film Laskar Pelangi. Sebagai salah satu destinasi wisata di Indonesia yang mulai dikenal banyak orang, para selebgram pun tidak ketinggalan mengincar pulau ini. Mereka ingin mendapatkan hasil foto yang ciamik dan instagramable.

Tidak dapat dipungkiri jika pesona pantai di Belitung tak pernah membosankan untuk dinikmati, apalagi sebagai latar foto ciamik. Bakal tak ada habisnya untuk dikagumi banyak orang. Jadi, jika Anda para selebgram ingin berwisata ke spot wisata yang instagramable di Pulau Belitung, banyak alternatif spot wisata yang bisa dibilang cukup komplit.

Nah, inilah 3 spot wisata pantai yang instagramable, agar Anda bisa mendapatkan koleksi foto keren di linimasa instagram Anda.

1. Pantai Tanjung Tinggi
Pantai yang memikat ini telah menjadi salah satu pantai terkenal di Belitung. Hal ini karena pantai yang terletak di sebelah utara Pulau Belitung ini, pernah digunakan sebagai lokasi syuting film Laskar Pelangi. Hanya berjarak 37 kilometer dari kota Tanjung Pandan, Anda sudah bisa menikmati keindahan pasir putihnya.

Air laut yang begitu jernih serta batu granit yang berukuran besar dan eksotis pun, akan menyambut Anda begitu menginjakkan kaki di pantai ini. Jadi, tak pelak pantai ini menjadi favorit turis sebagai spot foto cantik untuk latar foto. Apalagi ombak di Pantai Tanjung Tinggi tidak terlalu besar, sehingga aman untuk wisatawan berfoto sambil bermain air atau berenang.

2. Pantai Tanjung Kelayang
Pantai Tanjung Kelayang juga merupakan salah satu pantai di Belitung yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Tidak hanya pasir putih dan garis pantai yang panjang, pantai ini juga penuh dnegan bebatuan granit raksasa. Selain itu, pantai ini memiliki pemandangan matahari terbit dan terbenam yang indah. Anda bisa mengabadikan momen sunrise dan sunset yang memukau dan eksotis ini saat berburu foto.

Sesuai namanya, banyak burung Kelayang yang terbang menghiasi langit pantai di pagi hari, membuatnya menjadi spot yang semakin instagramable. Anda juga bisa menyaksikan kapal nelayan yang berlabuh di dermaga serta menyewa perahu nelayan untuk berkunjung ke pulau di sekitarnya.

3. Danau Kaolin


Danau Kaolin terletak di Desa Perawas kawasan Tanjungpandan, menawarkan pemandangan menakjubkan. Bagaimana tidak, Anda bisa menyaksikan air jernih berwarna biru tosca, sehingga tampak kontras dengan warna kaolin yang putih. Danau Kaolin merupakan bekas tambang kaolin di Pulau Belitung. Meski indah, tempat ini bukanlah tempat wisata umum. Namun, lokasi ini sangat cantik sebagai latar foto Anda.

Nah, itulah tiga spot wisata instagramable yang bisa Anda sambangi di Pulau Belitung. Sempatkan untuk menginap di hotel di Belitung, agar Anda bisa menjelajah pulau ini secara maksimal. Anda bisa mendapatkan promo hotel dalam jaringan hotel Airy Rooms. Hotel di jaringan Airy Rooms ini termasuk istimewa karena mematok harga murah tetapi menawarkan 7 fasilitas lengkap layaknya hotel berbintang.

Anda bisa menikmati kamar nyaman dengan fasilitas kamar ber-AC dan tempat tidur bersih, Wifi dan air minum gratis, TV layar datar, serta shower air hangat dilengkapi peralatan mandi. Jika Anda tertarik, cara pemesanannya pun mudah. Anda bisa memesan hotel ini melalui website Airy atau aplikasi Airy yang bisa diunduh di Android dan iOS. Pembayaran pun fleksibel bisa memakai kartu kredit, transfer bank, atau di gerai Indomaret. Jadi, tak perlu ragu bertransaksi di aplikasi Airy Rooms, untuk jaminan kenyamanan liburan yang lebih berkesan.

Artikel ini ditulis oleh:

Zaenal Arifin