Jakarta, aktual.com – Masa kehamilan merupakan momen terpenting dalam kehidupan setiap pasangan. Momentum di mana cinta sepasang kekasih untuk mewujudkan buah hati yang dinanti.
Untuk memenuhi kebutuhan asupan bagi ibu hamil dan menyusui, Prenagen meluncurkan dua produk terbarunya yaitu Prenagen Yogurt dan Prenagen UHT Almond Soya.
Sinteisa Sunarjo Group Business Unit Head Woman Nutrition Kalbe Nutritionals menyatakan bahwa kedua produk baru ini melengkapi pilihan nutrisi yang bisa dikonsumsi ibu hamil.
“Peluncuran kedua produk baru yang pertama di Indonesia untuk kategori hamil dan menyusui ini sebagai bukti bahwa Prenagen selalu inovatif dan memahami kebutuhan konsumennya sesuai trend di kalangan millennial,” jelas Sinteisa Sunarjo, dalam acara Mom’s Mingle dengan tema “Kompak Menyambut Kelahiran Si Kecil” yang diselenggarakan oleh Prenagen bersama Jalbe Family di kawasan BSD, Tangerang, Sabtu (23/11).
Pakar obstetri dan ginekologi Dr. Ulul Albab, Sp.OG menekankan pentingnya pemenuhan nutrisi yang lengkap selama masa kehamilan.
“Kehamilan adalah perjalanan yang membutuhkan kerja sama dari calon ibu dan calon ayah. Dalam perjalanan masa kehamilan ini ada banyak hal yang harus diperhatikan bersama. Mulai dari pemenuhan nutrisi yang tepat, gaya hidup yang sehat, kesehatan psikologis suami-istri agar siap menjadi orang tua yang positif dan juga berbagai persiapan menyambut masa kelahiran yang seringkali dianggap “menegangkan” bagi calon orang tua,” papar Dr. Ulul Albab, Sp. OG yang juga Sekretaris POGI Jaya.
Prenagen Yogurt rasa Strawberry Blush merupakan yogurt bubuk pertama di Indonesia dengan kandungan nutrisi yang bermanfaat untuk ibu hamil, terdiri dari asam folat, zat besi, vitamin B6 & protein, kalsium & vitamin D, dan juga omega 3. Tidak hanya mengandung berbagai nutrisi, Prenagen Yogurt dapat menjadi alternatif nutrisi menyegarkan yang dikonsumsi ibu di masa kehamilan. Uniknya lagi, Prenagen Yogurt dilarutkan dengan air dingin, sehingga semakin menambah rasa segar ketika diminum. Prenagen Yogurt dapat menjadi alternatif nutrisi menyegarkan yang dikonsumsi ibu di masa kehamilan.
Selain itu, Prenagen UHT Almond Soya merupakan produk UHT Almond Soya pertama di Indonesia yang memiliki kandungan nutrisi sumber asam folat, sumber zat besi, sumber vitamin D3, dan juga sumber kalsium. Kemasan UHT menjadikan produk ini praktis.
Prenagen UHT Almond Soya merupakan snacking drink yang tidak hanya nikmat tapi juga menyehatkan, dapat dikonsumsi oleh ibu pada masa persiapan hamil, masa kehamilan, bahkan hingga masa menyusui.
Prenageb sendiri adalah produk Kalbe Nutritionals yang memang mendukung pemenuhan nutrisi bagi calon ibu dan memiliki range produk yang lengkap, sejak masa persiapan hamil (Prenagen esensis), hamil dengan mual muntah (Prenagen emesis), masa kehamilan (Prenagen mommy dan Prenagen Yogurt), masa menyusui (Prenagen lactamom), hingga snacking drink (Prenagen Juice). Selain lengkap range produknya, Prenagen juga mengandung nutrisi makro dan mikro yang sesuai dengan kebutuhan di setiap tahapan. Dalam satu gelas Prenagen sudah mengandung semua nutrisi lengkap yang dibutuhkan ibu dan buah hati.
Dengan launching dua produk inovasi terbarunya, Prenagen semakin memperkuat posisinya sebagai market leader yang memahami kebutuhan ayah ibu Indonesia dan juga mewujudkan produk serta komunikasi yang dekat dengan generasi millennial. Produk dan pola komunikasi yang tepat ini menjadi salah satu bentuk tanggung jawab Prenagen untuk meningkatkan kesehatan keluarga Indonesia.
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin