London, Aktual.com – Pemandangan menakjubkan terjadi saat sebuah kapal terlihat ‘mengambang di udara’ di lepas pantai Inggris dalam ilusi optik aneh yang membuat kapal pesiar itu tampak seolah-olah melayang di atas air.
Pemandangan yang tidak biasa terlihat di seluruh Inggris, dengan penampakan di Cornwall, Devonm dan Aberdeenshire hanya dalam hitungan hari.
Penampakan terakhir dilihat oleh Ryan Rushforth di lepas pantai Bournemouth, Dorset, Rabu malam, seperti dikutip dari Mail Online, Jumat (19/3).
Fenomena mengambang ini dikenal sebagai fatamorgana yang terjadi saat matahari memanaskan atmosfer di atas daratan maupun di laut.
Udara yang lebih hangat berada di atas udara dingin yang kemudian membuat cahaya dari kapal membengkok.
Kapal pesiar Anthem of the Seas, kapal Royal Caribbean seberat 168.000 ton, tampak seperti melayang di atas air.
Kapal sepanjang 347 meter itu memiliki kapasitas 4.180 dan terlihat di dekat Dermaga Bournemouth.
Rushforth mengatakan, “Apa cuma saya atau kapal ini mengapung? Benar-benar luar biasa melihatnya secara langsung, harus saya katakan itu tampak luar biasa.”
Sementara penampakan fatamorgana superior sering terlihat di Kutub Utara, hal itu jarang terjadi di Inggris.
Fatamorgana tercipta saat matahari memanaskan atmosfer di atas daratan atau laut, yang menciptakan gradien suhu.
Lapisan udara hangat berada di atas lapisan udara dingin, menyebabkan cahaya dari kapal membengkok saat melewati celah arus udara.
Otak mengasumsikan bahwa cahaya bergerak dalam jalur yang lurus, jadi ketika membelok, otak mengira objek tersebut berada di tempat yang seharusnya jika jalur cahaya tersebut lurus.
David Braine, ahli meteorologi BBC menjelaskan bahwa fenomena tersebut disebabkan kondisi di atmosfer yang membelokkan cahaya.
“Fatamorgana superior terjadi karena kondisi cuaca yang dikenal sebagai pembalikan suhu, di mana udara dingin terletak di dekat laut dengan udara hangat di atasnya,” katanya.
“Karena udara dingin lebih padat daripada udara hangat, maka ini membelokkan cahaya ke arah mata seseorang yang berdiri di tanah atau di pantai, mengubah tampilan objek yang jauh.”
Meskipun ada banyak contoh orang yang melihat benda-benda mengambang di atas air, Morris mencatat banyak juga yang telah menyaksikan benda-benda yang menjadi terlihat di bawah cakrawala karena ilusi optik.(RRI)
Artikel ini ditulis oleh:
Warto'i