Pelalawan, Aktual.com – Ikatan Pemuda Minang Riau (IPMR) Pelalawan berbagi takjil dan masker kepada masyarakat yang akan berbuka puasa pada Rabu (5/5). Organisasi IPMR, merupakan kumpulan pemuda minang yang berdomisili di Kabupaten Pelalawan.
Ketua IPMR Pelalawan, Rafles kepada aktual.com mengatakan, kegiatan ini merupakan awal kerja untuk masyarakat agar kita selalu ingat untuk saling berbagi.
Dalam kegiatan itu dibagikan Takjil sebanyak 600 paket dan 300 pcs masker, pembagian dilakukan di dua titik, titik pertama 300 paket takjil dan masker, di Jalan Akasia tepatnya di simpang Batu Ampar.
Titik ke dua pembagian takjil dan masker dilakukan di Jalan Lintas Timur, depan pasar baru Pangkalan Kerinci juga sebanyak 300 paket takjil dan masker.
Ketua Ikatan Keluarga Minang Riau (IKMR) Pelalawan Afyar yang ikut menyaksikan kegiatan tersebut menyatakan sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh para pemuda minang.
Afyar mengatakan kepada aktual.com kegiatan ini sangat bagus dan bermanfaat bagi masyarakat, karena pada saat ini banyak masyarakat yang memang membutuhkan bantuan.
“Semangat saling berbagi ini harus kita gaungkan di tengah masyarakat,” kata ketua IKMR tersebut.
Afyar juga mengatakan pembagian takjil dan masker ini bertujuan mempererat silaturahmi antara pemuda minang dengan orang-orang tua minang yang tinggal di kabupaten Pelalawan.
Dalam wawancara Afyar berharap kegiatan seperti ini jangan hanya pembagian takjil dan masker saja, tetapi harus ada kegiatan positif lainnya yang bermanfaat untuk masyarakat.
“Sehingga kemanfaatan organisasi IPMR dan IKMR lebih terasa ditengah masyarakat,” tutupnya.
(Ikhwan Nur Rahman)