Jakarta, Aktual.co — Hasil imbang Real Madrid saat menjamu Villarreal di Liga Spanyol pada Minggu (1/3), bukan hanya memangkas keunggulan mereka atas tim peringkat kedua Barcelona menjadi dua angka, namun juga berarti pertandingan “Clasico” dalam rentang tiga pekan akan bertambah sengit.
Real dan Barca masing-masing memiliki dua pertandingan liga domestik untuk dimainkan sebelum pertandingan di Camp Nou, sang juara Eropa bermain di kandang Athletic Bilbao dan menjamu Levante, sedangkan tim Katalan menjamu Rayo Vallecano dan melawat ke markas Eibar.
Jika selisih angka itu tetap sama, dan kemungkinan akan seperti itu, kemenangan bagi Real pada pertandingan melawan rival abadi mereka akan memberi posisi yang sangat kuat dengan sepuluh pertandingan tersisa, sedangkan kemenangan bagi Barca akan membuat mereka unggul satu angka.
Pasukan Luis Enrique kalah 1-3 di Bernabeu pada Oktober maka kecuali Barca mampu menyamai atau mendapatkan hasil yang lebih baik, Real akan tetap memiliki keunggulan ‘head-to-head’ yang biasanya digunakan untuk menjadi faktor pembeda yang finis dengan koleksi angka yang sama pada akhir musim.
Pelatih Real Carlo Ancelotti mengeluhkan minimnya kecepatan dan akurasi tembakan setelah hasil imbang 1-1 pada Minggu saat melawan Villarreal yang mengistirahatkan sebagian pemain regulernya, menjelang pertandingan semifinal kedua Piala Raja pada Rabu (4/3), saat mereka menjamu Barca.
Real memiliki sejumlah peluang pada babak kedua dan pencetak gol terbanyak Liga Spanyol Cristiano Ronaldo, yang membawa Real unggul dari eksekusi penalti sebelum turun minum, tidak bermain bagus, di mana ia melepaskan 13 tembakan yang tidak akurat ke gawang.
Tentu saja, Ancelotti akan mengalami sulit tidur ketika Real masih mengincar gelar Liga Spanyol perdana mereka sejak terakhir kali meraihnya pada 2011/2012 di bawah asuhan Jose Mourinho.
Mereka telah meletakkan satu kaki pada delapan besar Liga Champions setelah memenangi pertandingan pertama putaran 16 besar di markas Schalke bulan lalu dengan skor 2-0, dan akan menjamu tim Liga Jerman itu pada pertandingan kedua yang dimainkan pada 10 Maret.
“Tim ini berkembang,” kata Ancelotti pada konferensi pers setelah pertandingan melawan Villarreal, dikutip dari Reuters, Senin (2/3).
“Kami kehilangan dua angka, namun Liga Spanyol akan ditentukan pada pertandingan terakhir,” tambah pria Italia itu.
“Kami harus fokus pada keunggulan dua angka yang kami miliki, yang tidak banyak, namun ini merupakan keunggulan yang harus kami manfaatkan. Sekarang kami harus memikulnya dan pada pertandingan selanjutnya, yang akan berat, berusaha untuk memberikan reaksi yang bagus.”
Artikel ini ditulis oleh: