Beranda Internasional Malaysia Perbolehkan Siswa Belum Vaksin Ikuti Pembelajaran Tatap Muka

Malaysia Perbolehkan Siswa Belum Vaksin Ikuti Pembelajaran Tatap Muka

Aktivitas belajar di Malaysia selama Pandemi Covid-19 pada 2020 lalu (Bernama)

Kuala Lumpur, Aktual.com – Malaysia memperbolehkan siswa yang belum mendapatkan vaksin, mengikuti program pembelajaran tatap muka di sekolah. Wakil Menteri Pendidikan Malayia, Mah Hang Soon mengatakan terdapat fakta bahwa sejumlah orang tua memang belum bersedia memberi vaksinasi bagi anak-anaknya.

“Memang ada (yang belum bersedia), tetapi kita belum memiliki angka yang sebenarnya karena program ini masih berjalan,” kata Mah seperti dilansir dari Bernama, Senin (27/9) lalu.

Karena itu, menurutnya, Kementerian Pendidikan tidak akan menghalangi siswa yang belum vaksin untuk hadir di sekolah bila pembelajaran jadi dibuka pada 3 Oktober mendatang. Mah justru berharap sekolah akan terus memberi penerangan kepada para orang tua dan siswa untuk mengikuti program vaksinasi.

Mah mengklaim hingga saat ini sudah sebanyak 33,3 persen dari 2 juta siswa (usia 12 – 17 tahun) di Malaysia yang telah mendapatkan vaksin pertama. Baru sekitar 4,5 persen siswa yang sudah mendapatkan vaksinasi secara lengkap.

Artikel ini ditulis oleh:

Megel Jekson