OKU , Aktual.Com –Kabupaten Muara Enim menjadi juara umum cabang olahraga drum band pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XIII tingkat Sumatera Selatan di OKU Raya dengan menggondol empat emas dari lima emas yang diperebutkan 17 kabupaten/kota, Kamis (25/11).
Prestasi ini melampaui target dari Pengurus Kabupaten Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Kabupaten Muara Enim.
Ketua Umum PDBI Kabupaten Muara Enim, Iko Gusman, yang turut hadir di venue perlombaan menyampaikan rasa bangganya atas capaian prestasi yang luar biasa ini yang menjadi torehan sejarah baru bagi dunia Drum Band Sumatera Selatan umumnya dan Kabupaten Muara Enim khususnya.
“Syukur Alhamdulillah, ini adalah buah manis dari kerja keras latihan para atlet dan pelatih dengan dukungan semua pihak.”Ungkapnya.
Iko menuturkan bahwa sebelum keberangkatan ke Porprov ke-XIII, sebelumnya Tim PDBI Muara Enim yang bermaterikan atlet yang asli putra dan putri Muara Enim menargetkan perolehan 3 Emas dari 5 Emas yang diperebutkan.
“Mewakili pengurus PDBI, atlit dan pelatih Drum Band, saya menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya atas dukungan dari Bupati Muara Enim Bapak Nasrun Umar Sekda Muara Enim Bapak Emran Thabrani, KONI Muara Enim, Dispora Muara Enim, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Batalyon Infantri 141/AYJP, dan yang terkhusus kepada Porsiba PT Bukit Asam Tbk yang selama ini telah membina, mendukung penuh persiapan dan latihan atlet Drum Band Muara Enim sampai dengan selesai perlombaan,” ucap Iko penuh haru.
Ia juga menyampaikan bahwa prestasi bersejarah ini adalah kado manis dari PDBI Muara Enim dan Atlet Drum Band Muara Enim untuk Hari Ulang Tahun Kabupaten Muara Enim yang ke-75.
“Iya, ini kado indah dari kami untuk Ulang Tahun Kabupaten Muara Enim yang ke-75, semoga Pak Bupati dan masyarakat Muara Enim berkenan menerima”, ujarnya sumringah.
Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Muara Enim, M Candra menyampaikan bahwa prestasi ini sudah diperkirakan sebelumnya dengan melihat persiapan dan latihan yang telah dijalani. Atlet Drum Band Muara Enim langsung tancap gas latihan mulai dari Maret 2021 dan melakukan pemusatan latihan selama 16 hari di GOR Pancasila Muara Enim.
Terkait bonus, Chandra mengatakan untuk atlet dan pelatih yang meraih medali, bahwa semuanya sudah direncanakan dan dialokasikan sebagai apresiasi kepada atlet yang telah mengharumkan nama Kabupaten Muara Enim.
“Selamat untuk kontingen Drum Band Muara Enim. Bonus aman, kalian layak mendapatkannya,” ucap Candra dengan semangat.
Ditempat terpisah, saat dikabarkan mengenai berita baik ini, Penjabat Bupati Muara Enim H Nasrun Umar didampingi ibu Hj Renny Devi Nasrun Umar langsung berkomunikasi dengan para atlet melalui video call seraya menyampaikan ucapan selamat kepada kontingen Drum Band Muara Enim atas hasil terbaik yang telah dicapai.
“Selamat untuk Drum Band Muara Enim, kalian hebat, I love U Full”, ucap Bupati dan istri dengan penuh rasa bahagia.
Artikel ini ditulis oleh:
Apriansyah