Jember, Aktual.com – Bupati Jember Hendy Siswanto mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jember untuk tidak main-main dengan korupsi. Peringatan ini disampaikan usai pemecatan secara tidak hormat kepada ASN yang tersandung kasus rasuah.
Ia pun mengajak kepada seluruh ASN untuk perang bersama dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih dari korupsi.
“Saya sebagai bupati Jember akan senantiasa memberikan dukungan penuh kepada jajaran lembaga penegak hukum terhadap seluruh upaya penegakan hukum di pemerintah kabupaten Jember ini,” ujarnya saat konferensi pers di lantai dasar pendopo Wahya Wibawa Graha Pemkab Jember, pada Jum’at (07/01) siang.
Selain itu, Bupati Hendy menuturkan bahwa kasus yang terjadi ini, merupakan pelajaran penting bagi semua ASN pemkab Jember, demi pemerintahan yang bersih dari tindak pidana korupsi.
“Dengan adanya kasus tindak pidana korupsi yang dialami ASN ini, harus kita jadikan pelajaran yang penting buat kita semua dan yang berharga untuk mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih,” tuturnya.
“Jadi kasus ini juga menjadi peringatan keras buat kepada siapapun ASN birokrasi pemerintah kabupaten Jember untuk tidak main – main dengan korupsi yang sangat merugikan, Bahkan bukan hanya keuangan negara saja. tetapi, juga merusak pembanguan untuk masyarakat Jember,” imbuhnya.
Terakhir, Bupati Hendy mengajak terhadap seluruh awak media untuk berkolaborasi dengan pemerintah kabupaten Jember, untuk mengawasi pembangunan yang sedang dilakukan.
“Mari kita saling kolaborasi dan bersinergi untuk saling mengawasi jalan akselerasi pembangunan Jember secara transparan dan akuntabel, jadi “wes wayah e bebas korupsi dan Jember keren”,” pungkasnya.
(Aminudin Aziz)
Artikel ini ditulis oleh:
A. Hilmi