Jakarta, Aktual.co — Lambannya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengambil keputusan terkait permasalahan hukum yang menjerat calon Kapolri tunggal, Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) Budi Gunawan (BG), disinyalir akibat intervensi Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Hal itu di ungkapkan oleh adik kandung Megawati, Rachamawati Soekarnoputri di kediamannya di bilangan Jakarta Selatan, Kamis (19/2).
“Sebenarnya masalah ini (Kapolri) ada di Megawati yang membuat Jokowi lama mengambil keputusan dan tetap ngotot agar BG dilantik,” ujar Rachamwati.
Ia menilai, hal itu mudah saja terlihat mengingat BG adalah mantan ajudan Megawati semasa menjabat sebagai presiden. Menurutnya, ada kepentingan individu yang mendesak untuk melantik polisi bintang tiga itu.
“Kita tahu BG itu mantan ajudan dari Megawati, ini kemauannya Ketua Umum PDIP, ini tinggal bagaiman melihat kepentingan individu mengalahkan kepentingan yang lebih besar ketimbang,” paparnya.

Artikel ini ditulis oleh: