Jakarta, Aktual.co — Harga minyak dunia saat ini mengalami perbaikan (rebound), setelah sebelumnya berada pada level terendahnya. Hal tersebut tentu mempengaruhi harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia, pasalnya harga BBM di Indonesia menyesuaikan dengan harga minyak dunia.
Meski demikian, belum ada tanda-tanda dari pemerintah untuk kembali menaikkan harga BBM. Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro mengatakan reboundnya harga minyak tidak akan bertahan lama.
“Ya bagus lah, ya kan rebound sebentar, masih naik turun, fluktuatif,” ujat Bambang di kantor Kemenkeu Jakarta, Selasa (17/2).
Lebih lanjut dikatakan dia, mengenai harga BBM saat ini belum ada pembahasan untuk menaikkan harga. “Jangan spekulasi dulu, kita sudah tentukan harga BBM hari ini masih tetap,” pungkasnya.
Untuk diketahui, melansir Reuters pada Jumat lalu, harga minyak mentah AS ditutup di atas USD51 per barel untuk pengiriman Maret. Harga tersebut naik sebesar USD2,37 atau 4,85 persen dan menetap di USD51,21 per barel.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka

















