Jakarta, Aktual.co — Politisi Partai Keadilan Sejahtera Yudi Widiana Adia, menunggu sikap Presiden Joko Widodo untuk melantik Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri. 
Rencananya Fraksi akan melakukan koordinasi dengan Koalisi Merah Putih (KMP) untuk menyikapi persoalan tersebut setelah putusan presiden.
“DPR kan sudah menyatakan dukungan, BG lolos dari DPR. selanjutnya kita serahkan presiden silahkan melantik, justru yang kita tunggu bukan fraksi tapi presiden karena bola ada di presiden,” katanya, Senin (16/2).
Menurutnya, Fraksi PKS akan melakukan koordinasi dengan KMP dan menunggu langkah presiden dalam memutuskan melantik atau tidak Komjend Budi Gunawan sebagai Kapolri.
“Kalau PKS biasanya menyakut hal besar ini akan melakukan koordnasi dengan KMP, sikap nunggu langkah presiden baru merespon. Lihat presiden mengambil langkah apa kita tunggu, baru KMP respon.”

Artikel ini ditulis oleh: