Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri

Jakarta, aktual.com – Koordinator Nasional Relawan Muda Airlangga Firman Mulyadi mengusulkan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Firli Bahuri untuk menjadi cawapres mendampingi Airlangga Hartarto pada pemilu 2024 Mendatang.

Menanggapi usulan tersebut, Firli mengatakan bahwa dirinya bukanlah seorang Politisi dan tidak memiliki latar belakang Politik.

“Saya bukan politisi dan bukan orang yang berlatar belakang politik. Kegiatan saya jauh dari politik,” ucapnya melalui keterangan tertulis, Jumat (12/8).

Ia berkomitmen hanya akan fokus memberantas korupsi yang ada di Indonesia sebagaimana jabatannya sebagai Ketua KPK.

“Saya hanya bekerja pemberantasan korupsi dan akan saya selesaikan tugas-tugas pemberantasan korupsi,” ungkapnya.

Ia menegaskan bahwa dirinya tidak ingin masuk ke dalam ranah perpolitikan, dengan tegas ia menolak diusulkan sebagai Cawapres menemani Airlangga Hartarto.

“Saya hanya orang kampung yang punya cita-cita bahwa Indonesia harus bisa mewujudkan cita-citanya. Jadi sekali lagi saya ingin tegaskan, janganlah ganggu saya dengan isu-isu capres pencapresan,” tegasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Rizky Zulkarnain