Muara Enim, Aktual.Com- Pemerintah Kabupaten Muara Enim melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Muara Enim menggelar pelatihan keterampilan bagi Pencari Kerja berdasarkan Unit Kompetensi Menjahit, Otomotif Sepeda Motor dan Tata Kecantikan Tahun 2022 yang dibuka secara langsung oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim H Riswandar, Selasa (01/11) di Aula Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Muara Enim.
Dalam Sambutanya, Pj Sekda memberikan apresiasi kepada Disnakertrans Kabupaten Muara Enim yang telah menginisiasi pelatihan keterampilan bagi 48 (Empat Puluh Delapan) muda-mudi yang berasal dari Kecamatan di Kabupaten Muara Enim.
“Saya sangat mengapresiasi Disnakertrans Kabupaten Muara Enim yang telah berkolaborasi dengan Balitbangda Kabupaten Muara Enim dalam kegiatan pelatihan ini, kedepan kita harapkan mungkin akan lebih banyak lagi kegiatan-kegiatan semacam ini yang dilakukan oleh disnaker bersama dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Kab. Muara Enim,” ujar Pj. Sekda
Dirinya mengatakan, di zaman modern sekarang ini tidak hanya dituntut untuk memiliki prestasi dibidang akademik dan non akademik saja, namun juga keterampilan / skill yang harus dimiliki agar dapat bersaing di dunia kerja.
“Hidup ini tidak dapat digantungkan kepada orang lain kecuali kepada diri sendiri, jika kita tidak dapat bermanfaat bagi orang banyak seitdaknya bermanfaat lah bagi diri sendiri,”tegas Pj. Sekda
Oleh karena itu dirinya berpesan kepada para peserta pelatihan untuk mengikuti jalannya pelatihan yang kurang lebih akan berlangsung selama 1 bulan ini dengan serius agar memperoleh ilmu sebanyak-banyaknya untuk diberdayakan di dunia kerja nantinya.
“Disiplin diri adalah modal kesuksesan, percayalah pada kemampuan diri sendiri dan pantang menyerah dengan begitu saya yakin adek-adek sekalian akan sukses dunia maupun akherat,”pungkas Pj. Sekda.
Saat diwawancara, salah satu peserta yang berasal dari Desa Penanggiran Kecamatan Gunung Megang Ari (22th) mengungkapkan rasa syukurnya terhadap kegiatan pelatihan yang diselenggarakan oleh Disnakertrans Kabupaten Muara Enim ini.
“Saya sangat bersyukur sekali dengan adanya kegiatan pelatihan semacam ini karena selain bisa menambah ilmu pengetahuan, mengasah skill (kemampuan) juga berpeluang besar untuk mendapatkan pekerjaan,” ungkapnya.
Disamping itu, dirinya juga mengharapkan agar pelatihan seperti ini dapat terus diselenggarakan kedepan, apalagi jika bisa bekerjasama dengan perusahaan berskala internasional, itu akan sangat baik sekali mengingat sebagian besar tenaga ahli dalam perusahaan ataupun sejenisnya berasal bukan dari orang lokal tapi dari luar.
“Intinya kami sangat berterima kasih kepada Pemkab. Muara Enim melalui Disnakertrans yang sudah peduli dengan kami para pencari kerja, semoga kedepan Pemkab. Muara Enim dapat semakin maju dengan angka pengangguran yang terus berkurang, amin,” Ucap Ari.
Nampak hadir juga, Kepala Disnakertrans, Kepala Balitbangda, Sekdis Kominfo, serta para perwakilan OPD lingkup Pemkab Muara Enim.
Artikel ini ditulis oleh:
Apriansyah