Jakarta, Aktual.co — Direktur Eksekutif Indonesian Resources Studies (IRESS) Marwan Batubara menilai rencana PT Pertamina (Persero) meluncurkan produk BBM terbaru berlabel Pertalite RON 90 merupakan strategi bisnis yang tepat.
Kendati demikian, rencana Pertamina itu harus tertahan lantaran segala persiapan yang masih berjalan serta permintaan para anggota Parlemen untuk diberi jaminan ketersediaan BBM jenis Premium pasca diluncurkannya Pertalite.
“Saya kira dalam strategi bisnis bagus. Itukan barang non subsidi secara korporasi dianggap menguntungkan oleh Pertamina, mestinya ga ada masalah,” kata Marwan di Jakarta, Senin (11/5).
Marwan meminta pihak Pertamina juga untuk berkoordinasi terlebih dahulu dengan Pemerintah serta komisaris mengingat BBM merupakan produk strategis yang menyangkut kehidupan masyarakat luas.
“Jadi kalau bicara mengenai implementasi rencana program baru mestinya secara internal perusahaan pembahasan dilakukan dengan komisaris. Jadi direksi Pertamina tidak ujug-ujug merilis. Ini program strategis jangka panjang, jadi direksi jangan bertindak sendiri tanpa meminta persetujuan dari komisaris,” paparnya.

Artikel ini ditulis oleh: