Jakarta, Aktual.co — Siapa yang tidak mengenal buah kurma? Buah yang berasal dari kawasan Timur Tengah tersebut menjadi buah khas kaum Muslim seluruh dunia terutama di bulan Ramadhan. Dan, berikut manfaat buah kurma bagi kesehatan:
1. Membantu PencernaanKurma kaya serat yang berarti kurma baik untuk sistem pencernaan dan buang air besar. Kurma juga mencegah penumpukan kolesterol LDL yang dapat membahayakan resiko kesehatan jantung Anda, serta menjauhi hipertensi, stroke, penyakit jantung, dan lain-lain.
2. Mencegah AnemiaZat besi adalah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh kita untuk mencegah anemia. Buah kurma berguna membantu sel darah merah dengan membawa oksigen yang lebih baik ke berbagai organ tubuh serta membantu fungsi organ menusia menjadi lebih baik. Kekurangan zat besi bisa membuat Anda merasa lelah bahkan setelah melakukan aktivitas ringan. Makan kurma dapat mencegah anemia.
3. Menurunkan resiko penyakit jantungKurma mengandung sekitar 656 mg kalium per 100g. Berdasarkan Badan Kesehatan Dunia (WHO), orang dewasa harus mengonsumsi 3510 mg potasium setiap harinya. Bila tingkat asupan lebih rendah, bisa mengakibatkan rentan terserang tekanan darah tinggi, stroke, dan lain-lain.
4. Meningkatkan kesehatanSelain dari semua manfaat di atas, kurma juga kaya akan nutrisi penting lainnya seperti kalsium, magnesium dan vitamin B6. Magnesium dan kalsium merupakan zat tepat yang dibutuhkan oleh tubuh untuk pertumbuhan tulang. Sedangkan, vitamin B6 yang dibutuhkan untuk mengurai protein, menstabilkan tingkat batas normal fungsi saraf, demikian dilansir dari Thehealthsite, Sabtu (7/2).
Artikel ini ditulis oleh:

















