Jakarta, Aktual.co — Nama Komjen Budi Waseso disebut-sebut salah satu calon Kapolri yang dijagokan Kompolnas. Jenderal bintang tiga yang baru saja naik pangkat ini menyatakan, bahwa tidak akan ada kontroversi seandainya ia ditunjuk sebagai Kapolri.
“Oh tidak. Sekarang kontroversinya apa. Yang dianggap kontroversi apa. Kan tidak ada,” cetus Budi, di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (5/2).
Dikatakan Budi, dia mengklaim selama ini tidak pernah bermain di ranah poltik dan hanya berkerja berdasarkan tanggung jawabnya sebagai personil Polri.
“Saya tidak main politik, saya bekerja atas dasar tanggung jawab saya sebagai Kabareskrim,” akunya.
‎Sementara itu, dia mengaku akan selalu siap bila memang dicalonkan sebagai Kapolri. “Ya siap. Kita tidak boleh menolak tugas dan tanggung jawab,” jawabnya.
Sebagai prajurit polri, dijelaskan Budi, harus berani memngemban amanah perintah dan menjalankannya. ‎Meski begitu, dia mengaku belum mendengar kabar dari Kompolnas selaku lembaga yang ditunjuk Presiden. 
“Tidak ada, itu Kompolnas punya kewenangan untuk menilai seluruh personel. Beliau adalah kepanjangan tangan presiden, untuk mengambil keputusan,” tuntasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby