Jakarta, Aktual.co — PT Perkebunan Nusantara III menargetkan pembangunan pabrik pengolahan minyak kelapa sawit mentah di Kawasan Ekonomi Khusus Sei Mangkei, Sumatra Utara, dengan investasi sekitar 40 juta dolar AS akan rampung pada 2016.

“Pabrik menghasilkan olein, stearin, dan fatty acid bisa menyerap hampir 90 persen produksi CPO dari PTPN III yang berkisar 600.000 ton per tahun,” ujar Direktur Perencanaan dan Pengembangan PTPN III Alexander Maha di Medan, Minggu (10/5).

Menurutnya, investasi semakin menjanjikan karena sebagian besar produksinya sudah langsung memiliki pembeli yakni Unilever yang sudah beroperasi di kawasan itu.

Dari produksi olein yang ditargetkan sekitar 450.000 ton per tahun misalnya 100.000 ton di antaranya akan dibeli Unilver. Sedangkan produk stearin dan fatty acid juga sudah akan ditampung Unilever.

“Setelah investasi pengolahan CPO itu, tidak tertutup kemungkinan PTPN III investasi di berbagai industri jadi lainnya,”katanya.

Investasi bisa dilakukan sendiri maupun kerja sama dengan perusahaan BUMN lainnya maupun swasta.

“Sebagai Badan Pengelola KEK Sei Mangkei, manajemen PTPN III punya tanggung jawab mengembangkan kawasan itu mulai dari investasi sendiri hingga mengajak perusahaan BUMN, dan swasta dalam dan luar negeri,”katanya.

Sekretaris Dewan Nasional KEK Enoh Suharto Pranoto, menyebutkan, KEK Sei Mangkei akan menjadi kawasan yang berkembang pesat karena juga akan dipadukan dengan kawasan industri alumunium dan Pelabuhan Kuala Tanjung.

“Semakin banyak calon investor yang melirik KEK Sei Mangkei untuk dijadikan tempat investasi,”katanya.

Pemerintah sendiri memang punya program untuk membangun kawasan ekonomi, khususnya KEK guna mendukung perekonomian nasional.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka