Dari kiri ke kanan, Unit Usaha Syariah Head ACC Wisnu Wardana, Corporate Compliance & Internal Audit Division Head Ronggur Saragih, Retention Business Division Head Vivi Elfira, Chief Human Capital Officer Matilda Esther, Lurah Tanjung Barat Ali Haryanto dan Chief In Charge ACC Syariah Mohammad Farauk menyalurkan hewan kurban secara simbolis di Kantor Pusat ACC di Jalan TB Simatupang No. 90, Jakarta Selatan, Minggu (26/6/2023). penyaluran hewan kurban ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan ACC pada setiap Hari Raya Iduladha. “Sebagai salah satu bentuk kegiatan Corporate Social Responsibilities, ACC menyalurkan hewan kurban dalam rangka perayaan Hari Raya Iduladha. Kami menyalurkan hewan kurban sebagai bentuk rasa syukur dan kepedulian ACC terhadap masyarakat sekitar untuk kehidupan yang lebih baik yang sesuai dengan misi ACC ‘To Promote Credit for A Better Living”. ACC menyerahkan sebanyak 1 ekor sapi limosin dan 153 ekor domba yang akan didistribusikan untuk masyarakat di sekitar kantor cabang ACC. Penyaluran hewan kurban ini mengatasnamakan 160 karyawan ACC (Mudhohi). Kriteria karyawan ACC yang menjadi mudhodi adalah karyawan ACC yang beragama Islam, masa kerja minimal 1 tahun dan merupakan karyawan kontrak atau karyawan tetap. AKTUAL/Dok ACC

Artikel ini ditulis oleh:

Tino Oktaviano