Jakarta, Aktual.com – Puntung rokok yang masih menyala diduga menjadi penyebab kebakaran di salah satu hotel di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, pada Kamis malam (17/8) pukul 23.50 WIB, yang mengakibatkan tiga orang tewas.
“Diduga korban tewas terjebak oleh asap tebal dari lantai dua hingga empat,” ungkap perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan, Sukur Sarwono, dalam pernyataan tertulis di Jakarta, Jumat.
Sukur menjelaskan bahwa ketiga korban meliputi seorang pria bernama Hilal (42) dan dua wanita yang belum teridentifikasi. Selain itu, terdapat tiga orang yang luka-luka, yaitu dua pria bernama Triyana (25) dan Firmansyah (27), serta seorang wanita bernama Nadia (23).
Ia juga mengungkapkan bahwa kebakaran yang terjadi di salah satu hotel di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, diduga berasal dari puntung rokok yang masih menyala, kemudian merambat ke barang-barang di dalam ruangan.
“Kebakaran ini berasal dari puntung rokok di lobi hotel yang berada di lantai dua. Karena bangunan tidak memiliki ventilasi, asap menyebar ke lantai dua dan tiga,” jelasnya.
Kebakaran ini terjadi di Jalan Panglima Polim V No.2 RT.01 RW.05 Kelurahan Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Sukur menambahkan bahwa upaya pemadaman melibatkan 20 unit mobil pemadam kebakaran dan 85 personel.
“Laporan kebakaran dari pihak hotel diterima pada pukul 23.50 WIB. Tim Gulkarmat mulai memadamkan api di hotel tersebut mulai pukul 00.00 hingga berhasil dipadamkan pada pukul 02.40 WIB,” tambahnya.
Namun demikian, pihaknya belum memiliki data pasti mengenai kerugian yang diakibatkan oleh kebakaran di hotel dengan luas area 160 meter persegi tersebut.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Sandi Setyawan