Jakarta, Aktual .com – Sukarelawan Himpunan Santri Nusantara (Hisnu) Dukung Ganjar menggelar silaturahmi iltiqoul muharrikin bersama kalangan kiai, alim ulama, uztaz dan ustazah serta nyai ning di Posko Pemenangan, Jalan Wijaya, Kelurahan Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, Provinsi Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta pada Selasa (12/9/2023).
Koordinator Wilayah (Korwil) Hisnu DKI Jakarta Gus Mudinah mengungkapkan manfaat silaturahmi dalam islam. Yaitu dapat memperpanjang umur dan memperluas rezeki maupun relasi.
“Manfaat silaturahmi dalam islam sendiri kita ketahui bersama yaitu memperpanjang umur dan menjalin persaudaraan,” ujar Gus Mudinah.
Melalui iltiqoul muharrikin ini para penggerak dapat saling mengenal satu sama lain. Sehingga mereka bisa bersatu dalam visi misi memenangkan Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Ketika ada kesulitan di masyarakat bawah, kita bisa sharing sesama muharrik atau penggerak bagaimana kendala di masyarakat,” kata Gus Mudinah.
Dia mengungkapkan, para peserta yang hadir sangat antusias mengikuti acara dari awal hingga akhir.
Adapun acara tersebut juga dihadiri koordinator dan pengurus Hisnu DKI Jakarta cabang Jakarta Utara, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, dan perwakilan dari Kepulauan Seribu.
Dalam kesempatan itu, sukarelawan Hisnu bersama puluhan kalangan alim ulama, kiai, ustaz dan uztazah serta nyai ning melakukan ikrar dukungan untuk Ganjar Pranowo presiden 2024.
Ada beberapa poin yang disampaikan dalam ikrar tersebut, intinya yaitu mematuhi peraturan dasar negara dalam memenangkan Ganjar di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. (*)
Artikel ini ditulis oleh: