Jakarta, aktual.com – Andi Rukman Nurdin (ARN) resmi terpilih sebagai Ketua Umum Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) untuk periode 2024-2029.

Andi Rukman memaparkan visi dan misi kepemimpinannya yang berfokus pada peningkatan kemitraan strategis dengan pemerintah, mendorong pembangunan infrastruktur yang inklusif dan berkelanjutan, serta meningkatkan kapasitas dan keberlanjutan usaha anggota Gapensi.

“Visi saya adalah menjadikan Gapensi sebagai pelopor jasa konstruksi Indonesia melalui kemitraan strategis dengan semua tingkat pemerintah,” ujar Andi Rukman, Sabtu (8/6).

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara sektor publik dan swasta untuk mencapai pembangunan nasional yang lebih efisien dan efektif.

Andi Rukman merumuskan tiga misi utama untuk mencapai visinya.

Andi Rukman menyatakan bahwa tujuan utama dari misi ini adalah untuk meningkatkan sinergi antara sektor publik dan swasta.

“Dengan kemitraan strategis yang kuat, kita dapat mendukung pembangunan nasional yang lebih efisien serta efektif,” jelasnya.

Misi kedua yang diusung Andi Rukman bertujuan untuk memastikan setiap proyek infrastruktur memberikan manfaat yang luas, termasuk aspek sosial dan lingkungan.

“Pembangunan infrastruktur harus memperhatikan dampak sosial dan lingkungan, sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat,” tegas Andi Rukman.

Untuk misi ini, Andi Rukman berkomitmen menyediakan program pelatihan, sertifikasi, dan pendampingan teknis bagi anggota Gapensi.

“Kita akan memastikan bahwa anggota Gapensi siap menghadapi tantangan masa depan dengan meningkatkan kapasitas dan keberlanjutan usaha mereka,” tuturnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Rizky Zulkarnain