Jakarta, aktual.com – Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Prof Ari Fahrial Syam mengimbau masyarakat agar memilih calon kepala daerah yang peduli dengan kesehatan warganya.

“Sebagai seorang dokter dan akademisi, tentu keberhasilan dan kepedulian dari seorang kepala daerah adalah bagaimana mereka menyiapkan dengan baik sarana dan prasarana kesehatan,” katanya melalui keterangan di Jakarta, Sabtu (5/10).

Ari menegaskan kesehatan adalah salah satu kebutuhan dasar dari masyarakat, sehingga seorang kepala daerah harus memperhatikan kesehatan masyarakatnya.

“Bagaimana kepala daerah tersebut turut membantu memperjuangkan sumber daya kesehatan di wilayahnya baik untuk tenaga dokter, dokter gigi, dokter spesialis termasuk juga petugas kesehatan lain seperti perawat, bidan, tenaga kesehatan masyarakat, dan berbagai tenaga kesehatan yang dibutuhkan oleh rumah sakit,” ujarnya.

Selain itu. Ari juga mengingatkan kepada masyarakat agar memilih calon kepala daerah yang memiliki kepedulian dalam membangun sumber daya manusia.

Ia menekankan kepala daerah yang terpilih nantinya harus menyediakan upaya untuk memberikan beasiswa kepada putra daerah, untuk mengembangkan diri, dan kelak pada akhirnya bisa kembali ke kampung halamannya untuk membangun daerah tersebut.

“Pilih yang mau menjadi pelayan dan bukan untuk dilayani. Prinsip ini juga harus terus-menerus ditularkan kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara yang di bawahnya,” kata dia.

Ari juga mengimbau masyarakat agar memilih calon kepala daerah yang siap dikritik dan siap menerima keluhan dari masyarakatnya.

Menurut dia, muda atau tuanya seorang calon kepala daerah tidak menjadi ukuran bahwa mereka akan berhasil memimpin daerahnya.

Ia menekankan keterbukaan dan keinginan untuk mendengar atas keluhan masyarakat sebagai kunci dari kesuksesan kepala daerah.

“Selamat memilih calon kepala daerah dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024,” ucap Ari.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Rizky Zulkarnain