Bank Muamalat (Foto: Istimewa)
Bank Muamalat (Foto: Istimewa)

Jakarta, aktual.com – Beredarnya informasi di media sosial terkait Bank Muamalat Indonesia Tbk menjadi perhatian publik dalam beberapa hari terakhir. Menanggapi hal tersebut, Corporate Secretary PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menyampaikan klarifikasi resmi melalui unggahan di akun Instagram perseroan.

Dalam keterangannya, Corporate Secretary PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menyatakan bahwa perseroan senantiasa memberikan layanan kepada nasabah dengan menjunjung etika serta berlandaskan prinsip-prinsip syariah. Perseroan juga menegaskan sikapnya dalam menghormati hak masyarakat untuk menyampaikan aspirasi di ruang publik, baik secara langsung maupun melalui media sosial.

“Perseroan senantiasa memberikan layanan kepada nasabah dengan menjunjung etika serta berlandaskan prinsip-prinsip syariah,” tulis Corporate Secretary PT Bank Muamalat Indonesia Tbk dalam unggahan tersebut.

Adapun informasi yang beredar di media sosial, menurut perseroan, berkaitan dengan keluhan nasabah atas pembiayaan bermasalah yang ada di Bank Muamalat. Perseroan menyebut telah melakukan penanganan terhadap permasalahan tersebut sesuai ketentuan dan mekanisme hukum yang berlaku, dengan tetap mengedepankan prinsip kehati-hatian serta kepatuhan terhadap regulasi yang ada.

“Terkait hal tersebut, Perseroan telah melakukan penanganan sesuai dengan ketentuan dan mekanisme hukum yang berlaku,” lanjut pernyataan tersebut.

Perseroan juga menegaskan bahwa konten video yang beredar di media sosial hanya merupakan potongan yang memuat informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Oleh karena itu, Bank Muamalat mengimbau masyarakat agar tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang belum jelas dan tidak dapat dipastikan kebenarannya.

“Informasi yang beredar di media sosial tersebut merupakan potongan video yang memuat informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” tulisnya.

Sebelumnya, sekelompok nasabah Bank Muamalat mendatangi kantor bank untuk menuntut kejelasan terkait dugaan hilangnya dana miliaran rupiah. Aksi tersebut menjadi viral di media sosial, dengan sejumlah nasabah mengeluhkan pelayanan yang dinilai tidak layak, termasuk larangan masuk gedung serta perlakuan yang dianggap merendahkan dari petugas. Para nasabah meminta klarifikasi dan solusi konkret dari pihak bank.

Artikel ini ditulis oleh:

Achmat
Rizky Zulkarnain