Jakarta, Aktual.co — Memasuki hari ke-7 pencarian dan evakuasi  pesawat AirAsia QSZ8501, tim SAR gabungan mendapatkan hasil yang cukup signifikan, yakni telah menemukan 30 jenazah penumpang Pesawat AirAsia QZ8501.

Kepala Stasiun Metereologi Lanud Iskandar Pangkalanbun, Lukman Soleh mengatakan, bahwa kondisi lokasi pencarian yang difokuskan hari ini sama seperti kemarin, yakni masih‎ cukup berbahaya bagi tim SAR.

“Kondisi lokasi masih cukup berbahaya bagi tim evakuasi,” kata Lukman, kepada Aktual.co, di Posko Utama Pangkalang Bun, Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah, Sabtu (3/1).

Lukman mengaku, gelombang laut di perairan Karimata yang tinggi masih jadi ‎kesulitan tersendiri bagi tim SAR gabungan yang berada di lokasi pencarian. Hari ini, diperikirakan gelombang laut juga mencapai empat meter.

“Gelombang tinggi diperikirakan masih 3-4 meter,” ujar Lukman.

Tantangan tak cuma dihadapi oleh tim SAR, khususnya unsur laut (TNI AL). Tetapi juga akan dihadapi oleh unsur udara (TNI AU). Mengingat, hari ini berpeluang terbentuknya awan cumulonimbus.

“Awan cumulonimbus peluang terbentuk, diperkirakan sampai jam 12,” ungkapnya.

Untuk diketahui, memasuki hari ke-7 pencarian dan evakuasi Pesawat AirAsia QZ8501 ini, total sudah 30 jenazah Pesawat AirAsia QZ8501 yang ditemukan. Rinciannya, 18 jenazah sudah berada di Surabaya, 4 jenazah masih berada di RSUD Imanuddin untuk identifikasi awal, 7 jenazah masih di KRI Bung Tomo, dan 1 jenazah lagi masih KD Pahang Malaysia.

Artikel ini ditulis oleh: