Jakarta, Aktual.com — Produsen otomotif Honda memanfaatkan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2026 sebagai momentum strategis untuk mengerek penjualan awal tahun sekaligus memperkuat posisi di segmen kendaraan penumpang, khususnya SUV. Melalui pameran ini, Honda menargetkan penguatan transaksi ritel, peningkatan minat beli, serta penjajakan pasar terhadap model-model yang telah disegarkan.
Mengusung tema “Power for Every Drive, Start with Trust”, Honda menegaskan pendekatan bisnis yang bertumpu pada kepercayaan konsumen sebagai fondasi pertumbuhan penjualan berkelanjutan. Strategi tersebut diwujudkan melalui kombinasi peluncuran produk, pengalaman berkendara, serta program penjualan khusus selama pameran berlangsung.
Keikutsertaan Honda di IIMS 2026 dilaksanakan oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) bersama jaringan main dealer wilayah Jabodetabek, Honda Jakarta Center (HJC). Honda akan menempati Hall D2, Booth D9 di JIExpo Kemayoran selama pameran yang berlangsung pada 5–15 Februari 2026.
Dalam pameran ini, Honda menampilkan jajaran model terbarunya, termasuk tiga model SUV yang mendapat penyegaran. Langkah tersebut dinilai sejalan dengan tren pasar otomotif nasional, di mana segmen SUV masih menjadi tulang punggung penjualan kendaraan roda empat.
Untuk mendorong konversi penjualan, Honda menghadirkan Special Sales Program dan layanan test drive, yang memungkinkan calon konsumen merasakan langsung karakter berkendara Honda. Selain itu, berbagai area pengalaman seperti Honda Racing Simulator dan Kids Corner disiapkan guna memperluas daya tarik pengunjung dan meningkatkan durasi kunjungan di booth.
PR & Event Department Head PT Honda Prospect Motor, Yessy Anastasia, menyampaikan bahwa kehadiran Honda di IIMS 2026 tidak hanya berfokus pada produk, tetapi juga pengalaman konsumen. Menurutnya, kepercayaan pasar menjadi kunci dalam menjaga performa penjualan Honda di tengah persaingan industri otomotif yang semakin ketat.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka Permadhi

















