Surabaya, Aktual.com – Putra sulung prokalamtor, Guntur Soekarno Putra, menilai bahwa ada pihak-pihak yang ingin menggagalkan pilkada Jawa Timur, khususnya perjalanan putrinya, Puti Guntur Soekarno yang menjadi calon pilgub Jawa Timur.

Hal disampaikan di hadapan ribuan Sokearnois dalam acara temu kangen Barisan Soekarnois Jawa Timur, yang berlangsung di Surabaya.

“Ada yang berupaya menjegal perjalanan pilkada Jatim. Nasionalis dan Islam, atau Islam dan Nasionalis, itu tidak bisa dipisahkan. Sejarah membuktikan bahwa keduanya berjalan sejajar mengawal bangsa.” teriak Guntur dalam pidatonya, (11/5).

Guntur pun membeberkan, antara Gus Ipul dan Puti yang notabene paslon no urut 2, seolah berselaras antara Islam dan Nasional. Maka dari itu, lanjut Guntur, keduanya tidak bisa pisahkan. Kekuatan nasionalis dan islam secara sejarah senantiasa berjalan seiring dalam mengawal NKRI yang berdasarkan pancasila .

“Kalau ada provokator, entah dari partai atau LSM yang berusaha menjegal anak saya, saya Guntur Soekarno, penganut marhaenis, akan menantang provokator. Mereka saya tantang dan harus berhadapan dengan saya.” tegas Guntur dengan nada berapi-api.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid