Jakarta,Aktual.com – Pasangan calon gubernur Agus Harimurti Yudhoyono dengan Sylviana Murni resmi mendaftar sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur pada Pilkada DKI 2017.

Keduanya datang didampingi pengurus DPP Partai Demokrat, termasuk DPW/DPD parpol pengusung yaitu PPP, PKB dan PAN di kantor KPU DKI Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Jumat (23/9).

Agus tampak mengenakan pakaian adat Betawi sedangkan Sylviana mengakakan busana muslim berwarna putih dibalut kerudung merah.

Ketua KPUD DKI Sumarno mengungkapan pihaknya sudah menerima berkas persyaratan keduanya. “Alhamdulillah Pak Agus dan Bu Sylvi pasangan kedua yang daftar di KPU DKI,” ucap Sumarno di kantornya.

Dia menjelaskan, setelah mendaftar pihak KPU DKI akan memeriksa berkas pencalonan dan calon keduanya hingga 29 September, jika ada kekurangan maka bisa disusulkan oleh tim kedua pasangan calon.

“Tanggal 30 September kami umumkan apa saja yang harus dilengkapi sampai 4 Oktober,” terang Sumarno.

Sebelumnya, pasangan Ahok-Djarot sudah lebih dulu mendaftar sebagai cagub-cawagub DKI Jakarta. Kemudian setelah Agus-Sylviana, akan mendaftar pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Dengan begitu ada tiga pasangan calon di Pilgub DKI 2017.(Fadlan Syam Butho)

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid