Yogyakarta, Aktual.com – Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta akhirnya mengesahkan Nandang Sutrisno SH LLM MHum PhD memimpin perguruan tinggi swasta nasional tertua di Indonesia itu sebagai Rektor.

Direktur Humas dan Protokoler UII Karina Utami Dewi, Rabu (8/3), melalui pesan singkat membenarkan Rektor baru tersebut akan dilantik Senin pekan depan, 13 Januari 2017. “Betul mas,” kata dia.

Sejak 1987, Nandang mengajar di Fakultas Hukum, fakultas pencetak ahli-ahli hukum terbaik Indonesia. Beberapa senior Nandang jebolan fakultas ini diantaranya Mahfud MD, Busyro Muqoddas, Suparman Marzuki dan Artidjo Alkostar.

Adapula Mudzakkir, Ifdhal Kasim, Siti Noor Laila, Salman Luthan, Sri Murwahyuni, Jawahir Thontowi, Ridwan Khairandy, Dahlan Thaib, Ni’matul Huda, Maqdir Ismail, Henry Yosodiningrat, Abdul Haris Semendawai hingga Marwan Ja’far.

Sebelum ditetapkan sebagai Rektor, Nandang menjabat Koordinator Program Doktor Hukum. Diluar kampus, ia merupakan Manajer Program Riset tentang Sweatshops, Pembebasan Jasa dan Hukum Ekonomi Internasional di Institute for Migrant Rights.

Pendidikan kemagisteran hukumnya (LLM) ditempuh di McGill University, Kanada, pada 1994 bidang Hukum Bisnis Internasional. Lalu meraih gelar PhD bidang Hukum Perdagangan Internasional di University of Melbourne, Australia, pada 2005.

Terpilihnya Nandang adalah untuk meneruskan kepemimpinan Harsoyo yang tersisa hingga 2018, dimana akhir Januari lalu melepas jabatan Rektor usai tiga mahasiswanya meninggal dalam Diksar Mapala UII di Tawangmangu.

(Nelson Nafis)

Artikel ini ditulis oleh:

Nelson Nafis
Andy Abdul Hamid