Jakarta, Aktual.co — Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyatakan anggaran Jakarnaval Rp8 miliar sudah sesuai kebutuhan. Hal itu ditegaskan Ahok usai mendapat laporan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata.
“Kalau dia (Kadisbudpar) sih berani saya sudah tanya, semua jelas kok Pak. Pakai sistem transfer katanya,” kata Ahok di Balai Kota, Senin (8/6).
Terkait pernyataan Wagub Djarot yang menilai angka Rp 8 miliar untuk acara satu hari acara terlalu besar, Ahok berkelit masih banyak anggaran yang lebih besar dibanding Jakarnaval.
“Makanya kita cek. Dulu katanya buat World Heritage habisin Rp 20 miliar mesti buat nyiapin tamu segala macam. Sementara saya pikir masuk akal kalau dibandingkan sama Fashion and Food Festival di Kelapa Gading yang dibuat swasta itu habis Rp 10 miliar mereka,” ungkapnya.
Saat ditanggapi acara JFFF di Kelapa Gading waktunya lebih panjang sampai seminggu, Ahok geleng-geleng dan menyatakan akan mengaudit Jakarnaval.”Makanya kita lagi cek di policy mananya,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid