Jakarta, Aktual.com – Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka menguat 21,58 poin atau 0,39 persen menjadi 5.539,81 poin. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak menguat 5,41 poin (0,59 persen) menjadi 923,50 poin. Penguatan tersebut seiring dengan berkembangnya rasa optimistis pelaku pasar saham terhadap perekonomian domestik.
Analis menilai bahwa pelaku pasar saham yang optimistis terhadap perekonomian dalam negeri, ditambah katalis dari laporan laba perusahaan yang membaik menjadi pendorong bagi IHSG untuk kembali melanjutkan kenaikan.
“Membaiknya kinerja keuangan emiten untuk tahun buku 2016 memberikan optimisme bagi investor memicu aksi beli,” ujar Vice President Research and Analysis Valbury Asia Securities Nico Omer Jonckheere di Jakarta, Jumat (17/3).
Ia menambahkan bahwa stabilitas nilai tukar rupiah yang terjaga terhadap dolar AS juga turut memberikan dampak positif bagi pergerakan IHSG.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka