Pelalawan, Aktual.com – Menyambut pergantian tahun 2022 Kwarcab Pelalawan mengadakan Kegiatan Pramuka Pelalawan Akhir Tahun (KP2AT) 2021 di Hutan Kota Pangkalan Kerinci, Jumat (31/12) malam.
Kegiatan Pramuka Pelalawan Akhir Tahun 2021 dimulai dengan kegiatan makan bersama anggota pramuka Pelalawan dan dilanjutkan dengan upacara api unggun.
Formatur Kwarcab, Erhas yang mewakili Kepala Kwarcab terpilih, Syafrizal bertugas sebagai pembina upacara api unggun menyampaikan, bahwa pramuka Pelalawan agar bersinergi dengan pemerintah menuju Pelalawan maju dan berharap semua anggota pramuka aktif bergerak melakukan kegiatan positif untuk anak-anak muda Pelalawan.
“Gerakan Pramuka ini milik kita bersama, saya sangat optimis dengan anggota pramuka yang ada di Pelalawan karena pramuka tempat anak-anak menjadi mandiri, kreatif, dan santun,” ujar Erhas.
“Kami sebagai formatur sangat terbuka bagi siapa saja yang mau bergabung dan mengambil peran di kwarcab Pelalawan baik itu yang sudah memiliki pengalaman di Gerakan Pramuka maupun siapa saja yang ingin belajar bersama di gerakan pramuka kwarcab Pelalawan,” sambungnya.
Ketua Dewan Kerja Cabang (DKC) Pelalawan Rusdam Hidayat mengatakan kegiatan ini di ikuti setiap ranting yang ada di Pelalawan sekaligus untuk mempererat silahturahmi anggota pramuka di Pelalawan.
“Kegiatan Pramuka Pelalawan Akhir Tahun 2021 ini kami adakan untuk silahturahmi antara anggota pramuka yang ada di Pelalawan agar saling mengenal,” ujar Rusdam.
Pembakaran kembang api pada pukul 00:00 WIB menutup upacara api unggun pada malam akhir tahun 2021 di hutan kota Pangkalan Kerinci yang memiliki wajah baru sejak Kwarcab Pelalawan aktif melaksanakan kegiatan di sana.
(Ikhwan Nur Rahman)
Artikel ini ditulis oleh:
A. Hilmi