Jakarta, Aktual.com – Kasubdit Gakkum Dilantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto menyatakan pihaknya telah mempersiapkan rekayasa dan pengalihan lalu lintas terkait aksi simpatik 55 yang digelar siang ini.
Aksi Simpatik 55 yang digelar Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) ini rencananya akan melakukan long march dari Masjid Istiqlal hingga Mahkamah Agung (MA).
Disampaikan Budiyanto, arus lalin dari Jalan Gunung Sahari Menuju ke Jalan dr Sutoyo diluruskan ke Jalan Senen Raya sedangkan dari Jalan Senen Raya menuju Jalan Budi Utomo diluruskan ke Jalan Gunung Sahari
“Arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk menuju Jalan Majapahit akan dialihkan ke Jalan Juanda, dari Jalan Lapangan Banteng menuju Jalan Veteran dialihkan ke Jalan Pos,” jelasnya, Jumat (5/5).
Sementara arus lalin dari Jalan Merdeka Timur menuju Jalan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Perwira dan dari arah simpang lima Senen menuju RSPAD diluruskan ke Jalan Senen Raya-Wahidin.
Berikutnya arus lalu lintas dari Cikini Raya menuju Jalan M Ridwan juga dialihkan ke kanan Jalan Kwitang Raya dan arus lalin menuju musem dari Jalan Abdul Muis dialihkan ke Jalan Fachrudin.
(Agustina Permatasari)
Artikel ini ditulis oleh: