Petugas melakukan test laboratorium usai menimbang barang bukti kasus penyelundupan 1,6 ton sabu di kantor Dit Narkoba Bareskrim Polri, Cawang, Jakarta Timur, Selasa (27/2/18). AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Aktivis Lingkar Ganja Nusantara (LGN) Bara Dopio mengatakan ada tiga faktor yang mendorong orang untuk menggunakan narkoba yaitu, umur, lingkungan dan ekonomi serta keluarga.

“Umur, lingkungan, ekonomi, dan keluarga , keempat faktor tersebutlah yang mendorong orang untuk menggunakan narkoba” kata Manager Program Lingkar Ganja Nusantara (LGN), Bara Dopio di Jakarta, Rabu (31/7).

Ia menjelaskan, saat umur memasuki fase remaja rasa keingintahuan akan sangat tinggi dan mereka akan coba-coba untuk mencoba jenis-jenis narkoba, saat mereka tidak dapat mengendalikannya maka akan terjerumus ke sana. Memang saat ini penyalahgunaan narkoba tidak memandang umur, semua umur dapat terjerumus.

Faktor lingkungan juga dapat mendorong orang untuk menggunakan narkoba, apalagi kalau lingkungannya sangat padat penduduk, penyebaran narkoba dalam artian untuk coba-coba memakai narkoba jadi lebih mudah.

Selain itu, faktor ekonomi juga sangat berperan besar bagi remaja untuk menggunakan narkoba.

“Kalau tidak punya uang, tidak bisa dapat barang, mangkanya faktor ekonomi juga sangat berperan besar,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh: