Moeldoko berpesan kepada pemuda untuk tetap konsisten meninggalkan praktik korupsi jika sudah menjadi pejabat di suatu hari nanti. “Jangan sampai, saat sudah menjadi pejabat publik sudah tidak mau mengubah kondisi yang ada, bahkan ikut korupsi. Dan tidak mau dikoreksi. Mereka melakukan koreksi atau kritis saat di bawah, tapi saat di atas sudah tidak tidak lagi,” kata dia.

Moeldoko juga menitip agenda besar pemuda Indonesia ke depannya kepada Ketua Umum DPP KNPI Muhammad Rifai Darus dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP KNPI Sirajuddin Abdul Wahab.

“Kita ingin KNPI menjadi organisasi makin kuat. Jangan sampai organisasi yang lahir sekian lama ini tidak kuat lagi di usia tuanya. Seharusnya, ‘akar’ organisasi ini mengakar seperti akar pohon ke bawah. Untuk itu, saya minta pemuda KNPI tak hanya di tataran elit tapi juga di gress root. KNPI tak hanya logo yang gagah tapi juga tapi sikap yang baik. Tapi kita sebagai (pemuda Indonesia) tidak pernah hadir menjadi solusi bagi masyarakat. Kita pemuda bisa sebagai penyambung kesulitan masyarakat. Sehingga pemuda benar-benar jadi jembatan “Antara Masyarakat vs Pemerintahan”. Itu baru hebat,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara