Sekjen Forum Umat Islam (FUI) Muhammad Al-Khaththath

Depok, Aktual.com – Salah satu anggota tim kuasa hukum Gerakan Nasional Pembela Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI), Achmad Michdan mengungkapkan bahwa Muhammad Al Khathath telah dibuntuti oleh pihak intelejen sejak Kamis (30/3) pagi. Pernyataan ini dilontarkan Michdan sesuai dengan pengakuan Sekjen Forum Umat Islam (FUI) tersebut.

Pembuntutan ini diduga kuat dengan adanya keterlibatan Al Khaththath sebagai Koordinator aksi 313 yang direncanakan akan dilaksanakan pada Jum’at (31/3) ini.

“Ya beliau kemarin pagi seperti ada yang membuntuti tapi tidak ada yang menyentuh,” ungkap Ahmad Michdan saat ditemui di Mako Brimob, Depom Jumat (31/3).

Ujung dari pemantauan ini, lanjut Michdan, Al Khaththath sudah menduga bahwa dirinya akan ada tindak kriminalisasi yang disertai penangkapan oleh pihak kepolisian.

“Jam 02.00 ada manajer hotel ketok pintu, bilang ada tamu. Beliau (Al-Khathath) sudah menduga tamunya Polisi. Lalu beliau nanya ada apa? Kemudian polisi bilang, ‘bapak diduga melalukan tindakan makar’,” ucap Michdan mengisahkan.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby