Lebih lanjut, dia mengatakan, Wings Air penerbangan IW 1633 dari Jayapura menuju Bandar Udara Wamena, Jayawijaya, (WMX) kembali ke bandar udara keberangkatan (return to base/ RTB) juga dikarenakan cuaca buruk di bandar udara tujuan.
“Situasi ini, mengakibatkan penundaan terbang, pesawat tidak dapat melanjutkan penerbangan dikarenakan jam operasional bandara di Wamena sudah tutup. Seluruh penumpang akan diberangkatkan pada Rabu, 21 Maret 2018 pukul 07.00 WIT,” katanya.
Danang menyebutkan kondisi tersebut merupakan “force majeure”, kejadian atau keadaan yang terjadi diluar kemampuan sumber daya manusia dan perusahaan.
“Lion Air Group akan meminimalisisasi dampak yang timbul dari kondisi ini pada rute berikutnya,” katanya.
Adapun, untuk alasan keselamatan serta keamanan, Batik Air, Lion Air dan Wings Air berkoordinasi dengan pengelola bandar udara setempat, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan AirNav sebagai pengatur lalu lintas udara.
Ant
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Andy Abdul Hamid