Tuntutan lima tahun di bui sudah diterima oleh Eko Susilo Hadi. Namun, ada satu hal yang nampaknya masih mengganjal, yakni ihwal keterlibatan Ali Fahmi.

Usai mendengar tuntutan pidana dari jaksa KPK, Eko coba ditemui untuk ditanyakan soal peranan Ali Fahmi dalam kasus suap proyek satmon. Tanpa ragu, pria yang juga berlatarbelakang sebagai jaksa ini secara tegas mengatakan bahwa Ali Fahmi adalah ‘otak’ tindakan suap Fahmi Darmawansyah ke beberapa pejabat Bakamla.

“Ya pasti Ali Fahmi-lah. Ali Fahmi itu aktor utamanya,” tegas Eko, di usai persidangan Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Senin (12/6).

Ali Fahmi sendir bisa dibilang tidak tersentuh oleh KPK. Tiga kali jaksa KPK memintanya untuk bersaksi dalam persidangan kasus dugaan suap proyek satmon Bakamla. Tapi yang bersangkutan tak sekalipun hadir. Bahkan, perintah majelis hakim pun tidak dipatuhi.

Pihak KPK juga beberapa kali ditanyai soal keberadaan Ali Fahmi, tapi tidak pernah dijawab. Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, masih belum bisa menjelaskan soal Ali Fahmi, termasuk pengembangan kasus suap proyek satmon usai putusan pidana untuk Fahmi Darmawansyah berkekuatan hukum tetap.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby