Jakarta, Aktual.com – PT Andalan Finance Indonesia (AFI) menerima fasilitas kredit dari PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) melalui Perjanjian Kerjasama fasilitas kredit. Melalui kerja sama ini Andalan Finance menerima kucuran dana senilai Rp 300 miliar dalam bentuk Pinjaman Angsuran Berjangka.

Hadir dalam acara itu, President Director AFI, Frans F. Rundengan, didampingi oleh Finance Director Lianawaty dan Chief Of Financial Institution Relationship Franklin Paul Nelwan bersama dengan Deputy President Director Bank BTPN, Ongki Wanadjati Dana didampingi oleh Head Business Banking Sonny Christian Joseph dan Head Multifinance Ernin Saleh.

Dalam kesempatan itu, Frans F. Rundengan mengatakan, kerjasama ini bukti terjalinnya hubungan baik serta tingginya tingkat kepercayaan Bank BTPN kepada Andalan Finance sekaligus momentum penting baginya untuk tetap fokus pada pembiayaan kendaraan roda empat, baik baru maupun bekas.

“Apalagi tahun 2018, kami menargetkan kebutuhan pendanaan mencapai Rp 6 triliun,” ujar Frans di Jakarta, Selasa (6/3)

Dia menambahkan, fasilitas pendanaan tersebut nantinya akan digunakan untuk mendukung target penyaluran pembiayaan sampai dengan akhir tahun 2018 nanti.

“Karena yang kami proyeksikan penyaluran pembiayaan mencapai Rp 4,8 triliun atau tumbuh sebesar 8% dibanding perolehan tahun 2017,” imbuh dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid