“Kalau ekonomi membaik, maka daya beli juga akan membaik dan penjualan rumah baik subsidi maupun komersil juga terdongkrak meningkat,” kata dia.
PT Ciputra Residence juga mengalami hal yang sama. General Manager Citra Garden Aneka, Jejen Kurnia mengatakan perumahan elit yang dibangun perusahaan properti nasional ini misalnya mengakui masih berat untuk menjual perusahaan tersebut.
“Secara umum di Indonesia, Kalimantan yaitu Pontianak dan Samarinda memang tahun lalu agak berat untuk penjualannya. Ini karena harga komoditas yang jatuh. Kalau di Kaltim itu sangat terpukul karena harga batubara anjlok. Sementara di Kalbar perkebunannya juga turun,” kata dia.
Namun, kata Jejen untuk tahun ini sudah ada tanda-tanda perekonomian akan membaik dan itu terlihat dari harga komoditas andalan Kalbar yang berangsur naik harganya.
“Semoga perekonomian sekarang terus mengalami kenaikan. Dengan demikian tentu juga berdampak jumlah penjualan unit kami,” kata dia. (ant)
Artikel ini ditulis oleh:
Eka