Pelalawan, Aktual.com – Anggota komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan, Abdullah meminta pemerintah daerah menaikkan status guru komite menjadi honor dinas. Sebab menurutnya, hal ini masih jauh dari kata sejahtera.

Abdullah yang membidangi pemerintahan dan kesra di DPRD meliputi fungsi pengawasan di beberapa dinas salah satunya di dinas pendidikan melihat masih kurangnya perhatian pemerintah terhadap guru honor komite yang hanya berharap memperoleh gaji dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

“Kami di komisi satu akan memperjuangkan kawan-kawan yang sudah lama berstatus sebagai guru komite yang memperoleh gaji dari dana BOS yang besarannya tidak besar, itupun gaji kalau diberikan setiap bulan alhamdulillah jika nanti pertiga bulan sekali baru diterima akan membuat guru yang tugasnya untuk mencerdaskan anak bangsa malah akan mencari utangan untuk bertahan mencukupi kebutuhan sehari-hari” ujar Abdullah, Selasa (21/9).

Dari informasi yang di terima oleh anggota dewan itu, dirinya mengatakan banyak dari guru komite sangat berharap dan menanti kapan mereka akan dinaikkan statusnya menjadi honor dinas.

Hal ini agar mereka dapat merasakan kesamaan status dengan guru yang sudah berstatus honor dinas dan masih jauh pengharapan mereka untuk diangkat menjadi ASN.

(Ikhwan Nur Rahman)

Artikel ini ditulis oleh:

A. Hilmi