186463468

Tokyo, Aktual.com – Jumlah kelahiran di Jepang mencapai titik terendah pada 2016. Hal itu menyusut di bawah satu juta untuk pertama kali.

Atas menyusutnya angka kelahiran itu menjadi pertanda mengkhawatirkan bagi negara tersebut, karena sebagian besar penduduk semakin menua dan menyusut.

Pada tahun lalu, 976.979 bayi lahir, namun menjadi angka terendah sejak 1899, saat pemerintah mulai melakukan pencatatan.

“Jumlah tersebut juga hanya sepertiga dari puncak kelahiran pada 1949,” kata data dikeluarkan pada Jumat oleh kementerian Kesehatan Jepang.

Dengan penduduk dan usia kerja menurun, Jepang bergulat dengan kekurangan parah tenaga kerja serta tingkat kelahiran rendah dapat, yang membebani pertumbuhan ekonomi pada masa depan.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu