Jakarta, Aktual.com – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan – Sandiaga Uno unggul di tempat pemungutan suara (TPS) 027. TPS ini tempat Ketua Umum Partai PDIP Megawati Soekarno Putri dan keluarga memberikan suara dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Di posko Ahok-Djarot tersebut, pasangan Anies-Sandi Menang dengan suara 502. Sedangkan pasangan nomor urut dua hanya mendapatkan 295 suara.
Sempat terdapat kejadian dimana warga meminta petugas KPPS menghitungan ulang suara.
Diketahui, keluarga Megawati dan putrinya Puan Maharani telah memberikan hak suaranya pada pagi hari pada pukul 10.45 WIB di TPS 027 yang hanya beberapa langkah dari kediamannya.
Hingga saat ini, suasana kediaman mantan Presiden keempat itu sepi dengan pagar tertutup rapat, rencananya anak presiden Soekarno tersebut akan melakukan siaran pers di depan awak media pada sore hari.
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarno Putri marah ketika disinggung hasil hitung cepat sementara tersebut. (Baca: Disinggung Ahok Kalah di Survei Cepat, Megawati Marah).
Laporan: Agustina Permatasari
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby