Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan -Sandiaga Uno menunjukan nomor urut saat rapat pleno pengundian nomor urut Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI di Jakarta, Selasa (25/10). Pasangan Agus-Sylvi mendapatkan nomor urut satu, Ahok-Djarot mendapatkan nomor urut dua, dan Anies-Sandiaga mendapatkan nomor urut tiga. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A./kye/16

Jakarta, Aktual.com – Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menargetkan pasangan Anies-Sandi untuk menang telak di Cipinang Besar pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017.

“Kita wajib menang. Jangkau semua, lalu menang dengan telak,” kata Anies saat melantik dan mengukuhkan relawan tingkat RW Roemah Djoeang di kawasan Cipinang Besar, Jatinegara, Jakarta, Minggu (4/12).

Pada acara tersebut, ada sejumlah ketua RW yang dilantik. Mereka akan menjadi koordinator relawan Roemah Djoeang di bawahnya dengan harapan bisa menang di Cipinang Besar.

Karena menargetkan menang telak, maka Anies meminta agar para relawan untuk bekerja dengan keras. Anies optimistis bisa menang telak.

“Upaya itu akan tercapai setelah para relawan melakukan kerja yang maksimal,” tuturnya.

Sementara itu, Koordinator Roemah Djoeang Pius Lustrilanang mengatakan tugas relawan adalah berusaha meyakinkan pemilih untuk memilih pasangan Anies-Sandi.

“Kami yakin kalau kita bisa memenangkan Anies-Sandi,” ujarnya.

Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 akan diikuti tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

Mereka adalah Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Partai Demokrat, PPP, PKB dan PAN; Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang diusung PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai Hanura dan Partai Nasdem dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Partai Gerindra dan PKS. (ant)

Artikel ini ditulis oleh:

Antara