Jakarta, Aktual.com – Peningkatan kebutuhan bahan bakar pesawat udara (avtur) pada masa Idul Fitri diprediksi akan terjadi di Bandara Juanda Surabaya, Ngurah Rai- Bali, dan Lombok.
Menurut GM marketing operation region V, Ageng Giriyono, Pertamina menyiapkan antisipasi stok avtur masa idul Fitri sejak H-15 sampai H+15.
“Dimana peningkatan stok avtur di depot pengisian pesawat udara Juanda disiapkan sebesar 10 persen dari komisi normal atau sekitar 1.210 KL/hari,” Ujar Ageng, Rabu (24/6).
Sementera, lanjutnya, peningkatan stok avtur juga dilakukan di DPPU Ngurah Rai sebesar 7,5% menjadi 1.830 kl/hari dan untuk wilayah BIL Lombok sebesar 15% atau menjadi 80 kl/hari.
“Jadi tidak persiapan di sektor darat saja. Tetapi untuk sektor udara juga sudah kita persiapkan.” lanjutnya.
Sebagai antisipasi, untuk jalur darat Pertamina region V juga menambah stok premium sebesar 30 persen dari konsumsi normal bulanan atau sekitar 17.786 kl/hari dari konsumsi normal 13.696 kl/hari.
Artikel ini ditulis oleh: