Semarang, Aktual.com – Para pemudik di berbagai daerah diimbau untuk menghindari waktu balik yang bersamaan menjelang berakhirnya cuti bersama Lebaran 2017 guna menghindari kemacetan arus lalu lintas.
“Jika kepulangan pemudik ke daerah asal itu ‘dimepetkan’ dengan berakhirnya liburan atau cuti bersama, dikhawatirkan terjadi penumpukan arus lalu lintas,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sri Puryono di Semarang, Senin (26/6).
Dia menyebutkan, cuti bersama yang terhitung panjang pada Lebaran 2017 bersamaan dengan libur sekolah sehingga memungkinkan para pemudik untuk berlama-lama di kampung halaman.
Oleh karena itu, dia berharap pemudik bisa mengatur kepulangan agar tidak terjadi penumpukan arus lalu lintas saat arus balik lebaran.
Menurut dia, hal itu berbeda dengan saat mudik yang mengharuskan tiba di kampung halaman sebelum shalat Idul Fitri agar bisa merayakan hari pertama lebaran bersama keluarga besarnya masing-masing.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara
Wisnu