Pengunjung bersama karyawan di lingkungan Bursa Efek Indonesia (BEI) serta pengemar group band Kahitna berbaur dan bernyanyi saat acara IDX Stock Sound usai penutupan perdagangan perdagangan saham di Main Hall, BEI, Jakarta, (31/7). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat ke 5.840 setelah sempat bergerak bak roller coaster sepanjang hari ini. IHSG naik 9,912 poin (0,17%) ke 5.840,939. Indeks LQ45 berkurang 0,052 poin (0,01%) ke 974,007. Posisi tertinggi IHSG sempat terjadi di level 5.847,939 dan terendah di 5.816,53. Transaksi sore ini cenderung moderat. Hingga sore ini, telah terjadi 325.344 kali transaksi sebanyak 6,9 miliar lembar saham senilai Rp 7,1 triliun. AKTUAL/Eko S Hilman

Jakarta, Aktual.com – Indeks Harga Saham Gabungan Bursa Efek Indonesia (IHSG BEI), Senin, dibuka menguat sebesar 15,01 poin seiring dengan harapan positif mebaiknya perekonomian domestik.

IHSG BEI dibuka menguat 15,01 poin atau 0,25 persen menjadi 6.066,74. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak naik 3,82 poin (0,38 persen) menjadi 1.014,82.

Vice President Research and Analysis Valbury Asia Securities Nico Omer Jonckheere di Jakarta, Senin mengatakan bahwa pemulihan ekonomi domestik yang terus berlanjut menjadi slaah satu faktor yang mendorong IHSG kembali menguat.

“Pasar masih merespon positif kebijakan Bank Indonesia dengan memertahankan suku bunga acuan untuk menjaga stabilitas perekonomian domestik di tengah masih derasnya tekanan ekonomi eksternal,” kata Nico Omer.

Ia menambahkan bahwa pergerakan IHSG masih dibayangi sentimen eksternal, yang menjadi perhatian pasar yakni ketidakpastian kebijakan pajak Amerika Serikat.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid