Jakarta, Aktual.com – Spesialis mata Anissa Nindhyatriayu Witjaksono tidak menyarankan mengucek mata dalam keadaan apa pun.
Menurut dia, mengucek mata akan menambah efek samping berupa rasa tidak nyaman.
“Daripada mengucek mata, sangat disarankan untuk menggunakan obat tetes mata,” kata Anissa, Kamis (30/12) dilansir dari Genpi.co.
Anissa menjelaskan, obat tetes mata memiliki kandungan untuk meringankan masalah dan sudah tepercaya.
Berikut ini 3 risiko yang terjadi akibat kebiasaan mengucek mata:
1. Kelopak Mata Kendur
Kebiasaan mengucek mata bisa membuat kelopak mata kehilangan elastisitasnya sehingga menjadi kendur.
Walau tidak menyebabkan keluhan yang signifikan, mengucek mata akan membuat bentuk kelopak terlihat lebih turun dan merusak penampilan.
2. Kornea Tergores
Kebiasaan mengucek saat mata gatal bisa membuat kornea tergores dan luka.
Daripada mengucek, lebih baik menggunakan obat tetes mata untuk mengtatasi rasa gatal tersebut.
3. Infeksi
Efek samping dari mengucek mata bisa menyebabkan infeksi karena kuman ada di tangan.
Mengucek mata tidak mengatasi masalah sakit di mata, tetapi menyebabkan masalah lain, seperti mata merah dan gatal.
(Shavna Dewati Setiawan | Genpi.co)
Artikel ini ditulis oleh:
Aktual Academy