Cirebon, Aktual.com – Banjir yang sempat melanda lima Kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, mengakibatkan tiga orang meninggal dunia, beberapa orang terluka, dan ribuan lainnya mengungsi.

“Yang terdata di kami ada tiga orang meninggal dunia akibat bencana banjir,” kata Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Cirebon, Eman Sulaeman di Cirebon, Senin (26/2).

Tiga korban meninggal dunia tersebut masing-masing bernama Tarilah (43) warga Desa Ciledu Lor, Kecamatan Ciledug, diketahui meninggal setelah air surut.

Kemudian Unel (70) warga Jatiseeng Kecamatan Ciledug, meninggal setelah dirawat di Rumah Sakit, selain banjir juga karena faktor usia.

“Selain kedua orang itu ada juga satu lagi korban yang meninggal atas nama Encing (40) warga Jatiseeng, yang bersangkutan meninggal di rumah sakit setelah sempat dilakukan evakuasi,” tuturnya.

Eman mengatakan selain korban jiwa, banjir juga menyebabkan beberapa orang mengalami luka-luka, pingsan, kedinginan, dan lainnya.

Namun pihaknya tidak bisa menyebutkan data pasti, karena sampai saat ini masih dalam pendataan oleh tim medis.

“Kalau yang mengalami luka banyak, ada yang jatuh dari atap dan ada yang pingsan karena kedinginan, namun kami masih berkoordinasi dengan dinas terkait untuk jumlah pastinya,” kata Eman.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: